Kehidupan Manusia Kacau-Balau

Pengetahuan adalah sumber kekuasaan dan pengetahuan adalah juga sumber bencana. Itulah tema yang diangkat dalam film The Book of Eli.  Film ini kembali menceritakan tentang kehidupan manusia setelah sebuah perang dunia di masa depan sebagaimana film - film box office lainnya namun pada saat itu manusia sudah hampir punah akibat imbas dari perang tersebut. Salah satu manusia yang selamat adalah seorang pejuang bernama Eli. Ia berusaha menyelamatkan cetakan buku suci Injil terakhir di muka bumi yang menurutnya, buku ini adalah merupakan satu kunci menuju keselamatan dunia. Dalam perjuangannya, Eli harus melindungi buku suci tersebut dari orang-orang yang berniat merebutnya untuk kepentingan mereka.

Dalam satu adegan film ini, Eli singgah di kota yang dikuasai oleh seseorang bernama Carnegie. Carnegie yang diperankan aktor Gary Oldman kemudian berusaha merebut buku tersebut dari Eli karena kekuasaan yang ia akan dapat dari cetakan terakhir buku suci itu. Tidak hanya itu, karena Eli jugua harus bertarung melawan pembunuh bayaran bernama Redridge yang menginginkan buku tersebut.

Selain Denzel, aktris Mila Kunis yang terkenal lewat film Max Payne, juga main dalam film ini. Kumin memerankan karakter Solara, perempuan muda yang menjadi teman dalam perjalanan Denzel sekaligus muridnya.

Lewat sebuah wawancara dengan stasion televisi NBC baru-baru ini, Denzel Washington yang berperan sebagai tokoh Eli dan juga adalah produser film ini mengatakan bahwa The Book Of Eli bukanlah film yang fokus pada Alkitab, melainkan bercerita tentang kekuasaan, kejahatan dalam dunia ini dan seorang pria dengan sebuah misi khusus untuk menyelamatkan peradaban manusia.

Apakah Eli akhirnya berhasil menyelamatkan buku suci tersebut dari para penjahat ?



Design by The Blogger Templates

Design by The Blogger Templates