Jika Sudah Menikah Nanti

Jika sudah menikah nanti tolong benar-benar diperhatikan hal-hal di bawah ini. 

Kami hanya ingin peduli. 

Kami hanya ingin mengingatkan dan saling menasehati serta saling berbagi.

Jika saudara telah menjadi seorang isteri maka pandai-pandailah berterima kasih dan selalu mensyukuri serta menghargai setiap kebaikan dan pemberian suami.

Jangan karena suatu hal kecil baik pertengkaran atau permasalahan dalam keluarga, keluar sarapah berbicara  dan melupakan setiap kebaikan yang telah diberikan suami.

Berusahalah untuk tetap menjadi seorang isteri yang taat serta penuh hormat kepada suami,

Senantiasa menjaga kadar keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah SWT.

Senantiasa berpegang teguh pada pada agamanya.

Senantiasa menutupi auratnya serta tak berlebihan jika berhias.

Senantiasa berbakti kepada kedua orang tuanya. Terutama kepada ibunya.

Senantiasa patuh dan taat kepada suaminya (jika telah bersuami).

Senantiasa menjaga kesopanan dalam bertutur kata.

Senantiasa menjaga keindahan tingkah laku dan memuliakan budi pekertinya.

Senantiasa bersikap ramah dan saling menyayangi sesama.

Senantiasa menaruh hormat kepada yang lebih tua dan menghargai yang lebih muda.

Senantiasa menjauhkan diri dari kumpulan orang-orang yang suka bergunjing (ghibah) serta tidak suka memfitnah.

Dan senantiasa pandai menempatkan diri baik dalam bertutur kata serta sikap ketika bersama siapapun dan dimanapun.

Kalau ciri-ciri tersebut diatas bisa dijalani, insya allah aura kecantikan yang dimiliki semakin terpancarkan menyinari diri dan sekeliling kita 

Maka raihlah..
Agar kita bisa menjadi sosok Pria Shaleh / Wanita Shalehah seperti keinginan kita semua.

 Semoga bermanfaat dan menjadi tambahan ilmu untuk kita semua,



Design by The Blogger Templates

Design by The Blogger Templates